Hikmah Bagi Muslim yang Melaksanakan Qurban

SObat Baik, qurban memiliki keutamaan yang besar dan mengandung hikmah. Namun kenapa orang masih banyak yang enggan melaksanakannya. Padahal qurban hanya dilaksanakan setahun sekali, dan kalau memang kita bersungguh-sungguh pasti Allah akan memberi kemudahan kepada kita.

Hikmah Bagi Muslim yang Melaksanakan Qurban

SObat Baik, qurban memiliki keutamaan yang besar dan mengandung hikmah. Namun kenapa orang masih banyak yang enggan melaksanakannya. Padahal qurban hanya dilaksanakan setahun sekali, dan kalau memang kita bersungguh-sungguh pasti Allah akan memberi kemudahan kepada kita.

Sebagian orang ada kelebihan harta yang sebenarnya sudah bisa berqurban dengan satu ekor kambing, domba atau 1/7 sapi secara patungan. Banyak hikmah qurban yang bisa kita dapatkan, diantaranya adalah untuk meraih takwa. Pencapaian dari ibadah qurban adalah keikhlasan dan ketakwaan, bukan hanya daging atau darahnya. Itulah niat yang harus kita kuatkan dalam hati hati kita.

Selanjutnya, qurban dilakukan dalam rangka bersyukur kepada Allah atas nikmat kehidupan yang diberikan. qurban dilaksanakan untuk menghidupkan ajaran Nabi Ibrahim. Setiap mukmin dapat pelajaran  dari kesabaran Nabi Ibrahim dan Nabi Isma’il, yang menghasilakn ketaatan pada Allah dan kecintaan pada-Nya lebih dari diri sendiri dan anak. Banyak hikmah berqurban yang bisa kita dapatkan. Hikmah yang hanya bisa dapatkan untuk mereka yang berqurban.

Dari Abu Daud dari Zaid bin Arqam dia berkata, “Para sahabat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bertanya, “Wahai Rasulullah, apakah maksud dari hewan-hewan qurban seperti ini?” beliau bersabda: “Ini merupakan sunnah (ajaran) bapak kalian, Ibrahim.” Mereka bertanya, “Wahai Rasulullah, lantas apa yang akan kami dapatkan dengannya?” beliau menjawab: “Setiap rambut terdapat kebaikan.” Mereka berkata, “Bagaimana dengan bulu-bulunya wahai Rasulullah?” Beliau menjawab: “Dari setiap rambut pada bulu-bulunya terdapat suatu kebaikan.” (HR. Ibnu Majah no. 3127)

Mari berqurban! Di tahun 2024 ini, Semoga dengan berbagai macam hikmah berqurban, Allah mudahkan bagi kita semua untuk dapat melaksanakannya. Sedekah Online kembali melayani SObat Baik yang akan berqurban. 

Yuk segera pilih hewan qurbanmu di SedekahOnline.com . 
Qurban terbaik untuk Para Santri Yatim, Dhuafa dan Penghafal Quran di Pelosok Negeri.

Harga Qurban Tahun 2024
Domba Reguler (23-26 kg) Rp. 2.050.000
Domba Istimewa (27-32 kg) Rp.2.895.000
Sapi Utuh (250-270 kg) Rp. 19.875.000
Sapi 1/7 (250-270 kg)  Rp. 2.850.000

Klik : s.id/qurbanso
Melalui Rekening : BCA 6030903330
a.n Yayasan Daarul Quran Nusantara