Memberi Makan Terbaik untuk Santri Penghafal Quran

SObatbaik, selain menghafal Al-Qur'an dan aktifitas belajar lainnya, ada ibadah yang digemari para santri yakni puasa sunnah. Salah satunya puasa Senin dan Kamis. Untuk itulah, memberi makan terbaik bagi santri penghafal Quran menjadi program strategis Sedekahonline.com.

Memberi Makan Terbaik untuk Santri Penghafal Quran
Memberi Makan Terbaik untuk Santri Penghafal Quran
Memberi Makan Terbaik untuk Santri Penghafal Quran

SObatbaik, selain menghafal Al-Qur'an dan aktifitas belajar lainnya, ada ibadah yang digemari para santri yakni puasa sunnah. Salah satunya puasa Senin dan Kamis. Untuk itulah, memberi makan terbaik bagi santri penghafal Quran menjadi program strategis Sedekahonline.com.

Ustadz Muhammad Ilham, koordinator Pesantren Takhassus beasiswa bagi dhuafa mengatakan, kebutuhan makan santri adalah program utama untuk mencukupi makanan santri, sehingga punya kesehatan prima agar mampu belajar dengan baik.

Keadaan ini harus menjadi perhatian kita bersama, terlebih santri berperan menjadi generasi Qurani yang nantinya bermanfaat dilingkungan masyarakat. InsyaAllah hidangan terbaik akan sangat membantu kebutuhan santri dan menjadi asupan tercukupi bagi santri" tutur Ustad Ilham.

Kebutuhan makan santri untuk menunjang aktifitas mereka menjadi prioritas yang paling utama. Karena menghafalkan Al-Quran harus memiliki konsentrasi yang luar biasa.

Banyak santri yang saat ini sedang berjuang menghafalkan Al-Quran di Pesantren Takhassus dan Rumah Tahfidz. Mereka berasal dari keluarga prasejahtera, datang dari berbagai daerah di pelosok negeri dengan satu mimpi yaitu ingin menjadi seorang hafizh dan hafizah di masa depan.

Melalui program sedekah makan santri kita bisa membantu menunjang aktifitas para santri dalam berjuang menghafalkan Al-Quran. Sedekah makan santri tidak hanya untuk kebutuhan makanan sehari-hari saja, tapi juga untuk memenuhi menu berbuka puasa, karena santri senantiasa menjalankan puasa senin kamis untuk menjalankan sunah Rasulullah.

“Barangsiapa yang memberi makan kepada seorang mukmin hingga membuatnya kenyang dari rasa lapar, maka Allah akan memasukannya ke dalam salah satu pintu surga yang tidak dimasuki oleh orang lain.” (HR. Thabrani)

Bersama kita bantu perjuangan santri penghafal Qur'an dengan sedekah terbaik klik: s.id/makansantri